Hadiri Sosialisasi Pembangunan Smelter, Kapolsek Maluk Himbauan Warga Jaga Kamtibmas

    Hadiri Sosialisasi Pembangunan Smelter, Kapolsek Maluk Himbauan Warga Jaga Kamtibmas

    Sumbawa Barat NTB - Kapolsek Maluk Kompol Pria Mursita SH mewakili Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin, SIK.MIP menghadiri kegiatan Sosialisasi pembangunan Smelter yang diselenggarakan pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat bertempat di Aula Kantor Camat Maluk, (30/06).

    Kegiatan tersebut dihadiri Sekda Kabupaten Sumbawa Barat, Kepala OPD, Camat Maluk, Kepala Desa Sekecamatan Malik, Tokoh Masyarakat/agama/pemuda, serta para undangan lainnya.

    Seketaris Daerah Sumbawa Barat Amar Nurmansyah, ST, .M.Si. dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua undangan yang telah hadir terutama masyarakat Kecamatan Jereweh, Maluk dan Sekongkang.

    " memaparan tentang kegiatan Pembangunan Smelter dan Fasilitas Pendukung PT. AMIN. Untuk Kontruksi sudah dimulai tahun 2022 dan di rencanakan selesai tahun 2024 dan akan mulai operasi tahun 2025." terangnya.

    Ia menjelaskan, Smelter adalah Fasilitas pengolahan yang gunanya meningkatkan kandungan Logam hingga mencapai tingkat memenuhi standar sebagai bahan produk akhir. Pembangunan dan pengoperasian Smelter Kapasitas rata - rata 900 KTPA dan Max 1.035 KTPA Konsentrat tembaga lering.

    " Rencana kegitan pembangunan, pengolahan lingkungan dan sosial, kebutuhan tenaga kerja lokal dimana dibutuhkan tenaga kerja lokal 1.200 orang. Adapun perekrutan tenaga kerja melalui Disnaker Sumbawa Barat.Kita harus komitmen satu pintu tidak boleh ada jendela baru kita bicarakan aturan di dalam satu pintu, tidak ada aparatur yang boleh bermain " jelasnya.

    Lanjutnya, dalam rekrutmen juga kami berharap agar menyampaikan kepada semua pihak sehingga di kemudian hari ketika ada masalah kita dapat berkomunikasi dengan baik.Kita perlu duduk bersama seperti ini ada camat kades dan sebagainya.

    "Minggu depan harus di rapatkan segera karena bulan agustus sudah mulai ada rekrutmen tenaga kerja untuk peningkatan skill tenaga kerja di yakini bahwa kita bisa di jangkau oleh masyarakat lokal. Pemanfatan sumber daya lokal untuk beras di manfaatkan beras lokal, dan untuk pasir lokal di manfaatkan juga apabila kualitas bahanya kurang tolong di pandu jadi ada muatan untuk lokal baik tenaga lokal dan materil lokal harus terserap " tegasnya.

    Kapolsek Maluk Kompol Sidik Pria Mursita, SH mengucapkan terimaksih kepada masyarakat yang selalu  menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia berharap kepada  Mohon PT. Amman agar segera bisa mengantisipasi mobilisasi yang terjadi di kecamatan jereweh, maluk dan sekongkang, terutama mengenai infrasrukur.

    "Untuk mengantisipasi keamanan di jalan juga lampu jalan agar segera di perbaiki" tuturnya.

    Pembangunan Smelter ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar khususnya dimana dalam pembangunan nya akan banyak menyerap tenaga kerja. Begitu pula setelah jadi, tentu kawasan ini akan dapat dijadikan kawasan industri ataupun pariwisata. 

    "Oleh karenanya mari kita sama-sama menjaga ketertiban masyarakat agar pembangunan nya berjalan lancar, "pungkas Kapolsek.(Adb)

    sumbawa barat
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bina Rohani dan Mental Anggota, Polres Sumbawa...

    Artikel Berikutnya

    Momentum HUT Bhayangkara, 28 Anggota Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami